Mobil Formula E Bakal Dipamerkan Saat CFD Pekan Ini, Sahroni: Tidak Bisa Dipegang

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komite Penyelenggara Formula E Ahmad Sahroni mengatakan mobil Formula E akan dipamerkan saat momen Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) pada pekan ini di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat.
Menurut Sahroni, saat ini pihaknya tengah mengurus perizinan mengenai hal tersebut.
"Iya ini dipamerin di CFD juga. Biar masyarakat melihat secara langsung Formula E itu jenisnya seperti ini," kata Sahroni di Jakarta, Kamis (26/5).
Legislator Dapil III DKI Jakarta (Jakarta Utara, Jakarta Barat, dan Kepulauan Seribu) itu mengatakan masyarakat juga dapat melihat dari dekat dan berfoto dengan mobil balap bertenaga listrik yang dipamerkan tersebut.
“Yang pasti dipajang tidak bisa dipegang tetapi bisa dekat untuk berfoto," ujar Sahroni.
Menurut Sahroni, jumlah mobil Formula E yang dipajang hanya satu unit. “Nanti di pihak kami yang menjaga 24 jam,” kata wakil ketua Komisi III DPR, itu.
Roni, panggilan akrab Sahroni mengatakan terkait rencana sesi pemotretan mobil Formula E di kawasan Monumen Nasional (Monas) tetap akan dilakukan sesuai jadwal pada 2 Juni 2022.
Seperti diketahui, ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta akan digelar, Sabtu (4/6), di Ancol, Jakarta Utara.
Sahroni mengatakan mobil Formula E akan dipamerkan saat CFD di Bundaran HI, tetapi tidak boleh dipegang.
- Minta Harga Kontrak Baru Formula E Diturunkan, Pramono: Kalau Mau Diperpanjang, Dimurahin Dong
- Sahroni Minta Polisi Tangkap Pihak yang Ingin Menghancurkan Citra Kejagung
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Polres Jaktim Tangkap Pasutri Penganiaya ART, Sahroni Mengapresiasi
- Hakim Terjerat Kasus Suap Lagi, Sahroni Mendorong Reformasi Total Lembaga Kehakiman
- Penganiayaan 2 Balita di Jakut, Sahroni Minta Polisi Pastikan Korban Mendapat Trauma Healing