Mobil Ipda Resmi Disambar KA di Perlintasan Tanpa Palang Pintu, Begini Kondisinya

Mobil Ipda Resmi Disambar KA di Perlintasan Tanpa Palang Pintu, Begini Kondisinya
Mobil milik Ipda Resmi yang disambar KA di perlintasan tanpa palang pintu Selasa siang. Foto: Agustriawan/sumeks.co

Korban dan anaknya selamat, sedangkan mobil terperosok di batuan luar rel kereta api. Akibat kejadian tersebut mobil ringsek di bagian kanan. Sedangkan kereta api tetap melaju hingga tujuan.

Di lokasi aparat kepolisian melakukan proses evakuasi.

Kepala Stasiun Kereta Api Lahat, Amanchik mengatakan kereta api tanpa gerbong dikemudikan masinis Herli (45).

Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK MSi melalui Kasubsi Penmas Polres Lahat Aiptu Lispono membenarkan bahwa yang kecelakaan ialah anggota Polres Lahat.

"Ya dibawa ke rumah sakit, luka di kepala dan sudah dijahit. Kondisinya tidak apa-apa tapi masih shock," ungkapnya.(*/sumeks)

Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di pelintasan Kereta Api (KA) samping Depot Pertamina, Kelurahan Kota Negara, Lahat, Sumsel, Selasa (15/11/2022).


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News