Mobil Jatuh ke Jurang, Satu Keluarga Selamat

Mobil Jatuh ke Jurang, Satu Keluarga Selamat
Garis polisi atau police line. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JEMBER - Kecelakaan tunggal di momen pergantian tahun terjadi di jalur Gunung Gumitir, Silo, Jember, Jawa Timur.

Tepatnya di bagian jalan yang menikung dan menanjak di kawasan tersebut Senin (1/1).

Sebuah mobil Isuzu Panther bernopol N 1309 QD yang disopiri Abdul Munif, 43, warga Kabupaten Probolinggo, mengalami kecelakaan karena jalan berkabut.

Gara-gara pandangan terbatas, mobil berpenumpang lima orang itu terjun bebas ke jurang sedalam 10 meter.

Tepatnya di Km 33 Dusun Curahdamar, Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo.

Untung, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Mobil yang terjun akhirnya nyantol di akar pohon kopi di kawasan itu.

Abdul Munif (sopir) dengan empat penumpang yang masih keluarganya selamat.

Dia dan istri serta tiga anaknya hanya mengalami luka robek dan luka lecet di bagian tangan.

Mobil berpenumpang lima orang sekeluarga itu terjun bebas ke jurang sedalam 10 meter.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News