Mobil Kajari Nunukan Dilempari Bom Molotov
Kamis, 28 Juni 2012 – 14:38 WIB
Kajari Nunukan Azwar SH saat dikonfirmasi menegaskan bahwa, diri pribadi maupun jajaran Kejari Nunukan selama ini tidak pernah punya musuh. Secara hukum, Kejari Nunukan menyerahkan sepenuhnya kepada aparat kepolisian untuk menindaklanjuti. Setelah aparat kepolisian berhasil mengungkap siapa pelaku maupun motif kejadian, dia berharap kasus ini diteruskan hingga ke meja hijau.
Ditambahkan, dari pengakuan staf yang kebetulan menghuni mess Kejari mengaku bahwa, dini hari sekira pukul 03.00 Wita, mendengar suara yang gerakannya mirip orang sedang membuang air dengan gayung, dan membuangnya di halaman rumah yang tak jauh dari dua mobil dinas terparkir.
"Staf kami itu kaget bukan main begitu mendengar suara orang seperti membuang air. Dan ketika dilihat dari jendela, ternyata api sudah meninggi hingga setinggi mobil. Lalu, semua penghuni mess terbangun dan berusaha memadamkan api yang sempat membakar body kendaraan. Sayangnya, staf itu tidak melihat siapa pelakunya karena kejadiannya begitu cepat," kata Azwar.(ica/fuz/jpnn)
NUNUKAN – Mobil dinas Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Nunukan Azwar SH, nyaris hangus terbakar Rabu (27/6) dini hari. Mobil dengan nomor polisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer