Mobil Kepala Inspektorat OKU Timur Masuk Kebun Pisang, Kondisinya Mengenaskan

jpnn.com, MARTAPURA - Kecelakaan tunggal melibatkan mobil dinas Kepala Inspektorat OKU Timur Hasbullah SH terjadi di Desa Gunung Batu pada Selasa (23/11).
Diduga oecah ban, mobil dinas jenis Toyota Hilux tersebut keluar dari jalan utama dan masuk ke kebun pisang warga.
Mobil berpelat BG 25 Y itu memgalami rusak berat. Kaca depan dan samping pecah sementara pintu dan atap mobil ringsek.
Mobil dinas yang ditumpangi Inspektur OKU Timur tersebut melaju dari Martapura menuju Palembang, melalui jalur Komering.
Tepat di lokasi kejadian, Desa Gunung Batu, Kecamatan Cempaka, mobil tiba-tiba hilang kendali dan mengalami kecelakaan tunggal.
Kasatlantas Polres OKU Timur AKP Yudhi Cahyono mengatakan pihaknya sudah melakukan pengecekan ke lokasi kejadian.
“Itu kecelakaan tunggal. Korban jiwa tidak ada hanya kerugian material saja," pungkad Yudhi. (sal/oganilir.co)
Kecelakaan tunggal melibatkan mobil dinas Kepala Inspektorat OKU Timur Hasbullah SH terjadi di Desa Gunung Batu pada Selasa (23/11).
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Baru 268 Unit Mobil Dinas Terkumpul, Wali Kota Pekanbaru Beri Ultimatum Keras
- Bus Miyor Kecelakaan di Tol Kapalbetung, Satu Orang Meninggal Dunia
- Ketua DPRD Pekanbaru: Mobil Alphard Dianggarkan Semasa Pj Risnandar
- Bus Tujuan Palembang Kecelakaan di Sumbar, Begini Kondisinya
- Pemko Pekanbaru Pangkas Anggaran Mobil Dinas, Dialihkan ke Kegiatan Prorakyat
- Tiga Pemotor Asal Depok Tewas Seusai Tabrak Pohon di Bandung