Mobil-Mobil Bandel Kini Kena Getahnya
Petugas lalu menggembok velg ban depan kendaraan itu. Selanjutnya, petugas menempelkan stiker bertulisan nomor telepon yang bisa dihubungi untuk membuka gembok tersebut.
Tuntas dari Jalan Dharmawangsa, petugas bergeser ke Jalan Airlangga. Di tempat itu, petugas menggembok empat kendaraan roda empat yang parkir di jalan sisi selatan.
Ada ruas jalan lain yang menjadi sasaran razia dishub. Yakni, Jalan Karang Menjangan, Jalan Kertajaya, dan Jalan Prof Dr Moestopo.
Dari semua tempat itu, ada 27 kendaraan yang ditindak.
Sempat ada pemilik kendaraan yang berniat memberontak. Mereka menganggap tindakan petugas arogan.
Petugas pun menjelaskan bahwa parkir mereka memakan bahu jalan dan mengakibatkan lajur jalan menyempit. Dishub juga sudah memasang rambu dilarang parkir di sepanjang jalan tersebut.
Memang, tidak semua pemilik kendaraan bisa menerima penjelasan itu.
Tapi, mereka memilih minggir saat petugas kembali mengancam menggembok ban kendaraan tersebut.
Mobil bandel suka parkir sembarang
- Agung-Markarius Komitmen Hapuskan Parkir Liar di Pekanbaru, Simak Programnya
- Cerita Pengunjung Asia Afrika Bandung Lagi-lagi Kena Getok Parkir
- Hati-Hati, Parkir Sembarangan di Depan SD Muhammadiyah Palembang Bakal Diderek
- DPRD DKI Minta Heru Budi Kaji Ulang Aturan Penertiban Parkir Liar
- Detik-detik Juru Parkir Liar Membenturkan Kepalanya ke Wajah Pengemudi Ojol
- Jukir Liar Sembunyi di Toilet Ketika Dirazia Petugas