Mobil Tidak Mogok, Muhaimin Bantah Tabrakan
Jumat, 13 Januari 2012 – 05:05 WIB

Mobil Tidak Mogok, Muhaimin Bantah Tabrakan
JAKARTA - Pemberitaan yang menyebut Mercedes Benz berpelat RI-28 memicu kecelakaan beruntun dalam iring-iringan rombongan Presiden SBY, membuat Menakertrans Muhaimin Iskandar perlu mengklarifikasi. Dia menegaskan, mobil yang dikendarai tidak termasuk yang mengalami kecelakaan di Malang. Apalagi, disebut-sebut mogok dan menjadi pemicu kecelakaan. Muhaimin mengakui, mobil yang ditumpangi memang berpelat RI-28. Nopol tersebut memang untuk mobil dinasnya. Namun, dia membantah saat mengikuti rombongan SBY, mengendarai Mercedes Benz.
"Tidak ada mogok, lancar sampai tujuan," ujar Muhaimin Iskandar, saat dihubungi, di Jakarta, Kamis (12/1).
Sebelumnya, kecelakaan beruntun melibatkan delapan mobil dalam iring-iringan rombongan SBY dalam kunjungan di Malang, Jawa Timur. Pemicunya, Mercedes Benz yang tiba-tiba mogok saat konvoi kendaraan rombongan melaju cukup cepat. Tabrakan beruntun tak terhindarkan, meski tidak ada korban jiwa.
Baca Juga:
JAKARTA - Pemberitaan yang menyebut Mercedes Benz berpelat RI-28 memicu kecelakaan beruntun dalam iring-iringan rombongan Presiden SBY, membuat Menakertrans
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya