Modal Besar dari Sydney
Sabtu, 16 Januari 2010 – 01:16 WIB
SYDNEY - Sukses ganda menjadi milik petenis Rusia, Elena Dementieva, di turnamen WTA (Asosiasi Tenis Wanita) Sydney International. Dia berhasil mempertahankan gelar juara di turnamen pemanasan menjelang grand slam Australia Terbuka itu. Selain itu, dia mampu menundukkan petenis peringkat teratas WTA asal Amerika Serikat (AS), Serena Williams, untuk gelarnya itu. "Sudah pasti, sebuah kemenangan besar melawan Serena memberi anda kepercayaan diri yang besar. Saat memasuki grand slam, akan menjadi tantangan baru, dan saya harus siap dan pulih dari pekan ini," ujar Dementieva kepada AFP.
Dementieva yang menempati unggulan kelima selalu mengendalikan permainan dalam laga final, Jumat (15/1) kemarin. Dia butuh waktu 75 menit untuk mengakhiri pertandingan, dengan kedudukan 6-3, 6-2.
Baca Juga:
Dementieva sangat terbantu dengan banyaknya kesalahan yang dilakukan Serena. Sebanyak 40 kali kesalahan dilakukan Serena dalam laga itu. Pertandingan berakhir antiklimaks, ketika Dementieva mengakhiri laga dengan mematahkan servis Serena.
Baca Juga:
SYDNEY - Sukses ganda menjadi milik petenis Rusia, Elena Dementieva, di turnamen WTA (Asosiasi Tenis Wanita) Sydney International. Dia berhasil mempertahankan
BERITA TERKAIT
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Manchester City Dihajar Tottenham 4 Gol Tanpa Balas