Modena Menjadi Official Partner & Sustainable Living Panelist di Indonesia ISF 2024

Modena Menjadi Official Partner & Sustainable Living Panelist di Indonesia ISF 2024
Modena mengumumkan perannya sebagai Official Hydration Partner dalam Indonesia International Sustainability Forum (ISF) 2024. Foto: Dok. Modena

jpnn.com, JAKARTA - Modena mengumumkan perannya sebagai Official Hydration Partner dalam Indonesia International Sustainability Forum (ISF) 2024.

Acara ini digelar pada 4-6 September 2024 di Jakarta dan merupakan evolusi dari Indonesia Sustainability Forum, kini menjadi salah satu konferensi sustainability skala global yang terbesar.

Sebagai Official Hydration Partner, Modena kali ini menyediakan Modena Pure Hub di sepuluh titik berbeda selama acara.

Inisiatif ini bertujuan untuk memudahkan akses peserta ISF ke air siap minum secara gratis, mendukung water refill movement, dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai.

Selain itu, Modena menjadi bagian dari sesi panel berjudul "Sustainable Living: Making Sense of Sustainability Trends".

Sesi panel yang dipandu oleh Winda Aulia, Sustainability Lead Modena, juga menghadirkan pembicara lain, seperti Chelsea Islan sebagai Advocate ISF dan SDG Mover, serta Faradesi Ardialisa, Senior Partnership Lead Delterra, yayasan yang didirikan oleh McKinsey dan berfokus pada isu daur ulang di negara-negara Global South.

Diskusi ini membahas tentang gaya hidup berkelanjutan, langkah-langkah praktis yang dapat diambil oleh individu untuk berkontribusi, serta pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mencapai tujuan sustainability.

“Di Modena, kami percaya bahwa sustainability harus dapat diakses oleh semua orang. Tujuan kami adalah menunjukkan bahwa dengan membuat pilihan yang lebih cerdas dan terinformasi, kita semua dapat menerapkan sustainable living sambil tetap mempertahankan kenyamanan dan kemudahan,” ujar EVP Modena Nicole Jizhar.

Modena mengumumkan perannya sebagai Official Hydration Partner dalam Indonesia International Sustainability Forum (ISF) 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News