Modifikasi Cuaca, 108,6 Ton Garam Disebar ke Awan
Senin, 11 Februari 2013 – 00:42 WIB
JAKARTA - Sejak digelarnya operasi modifikasi cuaca pada 26 Januari 2013 lalu, hingga Minggu (10/2) 108,6 ton bahan semai berupa NaCl (garam dapur yang sudah diolah menjadi tepung, red) sudah disebarkan ke dalam awan. Operasi modifikasi cuaca digelar sebagai hasil kerjasama Badan Nasional Penanggulan Bencana, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan Tentara Nasional Indonesia.
"Total sudah 36 sorti penerbangan untuk menaburkan bahan semai ke dalam awan, yaitu 24 sorti dengan pesawat Hercules C-130 dan 12 sorti dengan pesawat Casa 212-200," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, Minggu (10/2).
Menurut Sutopo, evaluasi sementara menunjukkan bahwa upaya modifikasi cuaca ini telah berhasil mendistribusikan hujan. Dibandingkan dengan rata-rata hujan historis wilayah Jakarta, curah hujan yang terjadi selama pelaksanaan modifikasi cuaca lebih kecil.
"Berarti ada penurunan curah hujan di Jakarta dan sekitarnya. Target awal adalah hujan berkurang 30 persen daripada hujan normalnya," kata Sutopo.
JAKARTA - Sejak digelarnya operasi modifikasi cuaca pada 26 Januari 2013 lalu, hingga Minggu (10/2) 108,6 ton bahan semai berupa NaCl (garam dapur
BERITA TERKAIT
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan