Moduit Ajak Investor Tetap Optimistis Sambut Santa Claus Rally

Moduit Ajak Investor Tetap Optimistis Sambut Santa Claus Rally
Pasar saham jelang akhir tahun. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pemodal masih belum yakin untuk megalokasikan investasi pada beberapa pilihan investasi menjelang akhir tahun?

Pasar modal sebagai satu instrument investasi bisa dipelajari jadi pertimbangan dalam berburu return.

Jika dicermati, mendekati akhir tahun beberapa fenomena menarik kerap terjadi di bursa saham. Satu di antaranya adalah “December Effect” yang ditunjukkan dengan meningkatnya volume pembelian saham di pasar.

Meski tak selalu ada setiap tahun, tetapi kalau fenomena itu datang, biasanya ditandai dengan akumulasi masif menjelang Hari Natal hingga penutupan perdagangan pasar pada akhir tahun.

Oleh karena itu, fenomena itu juga sering disebut sebagai “Santa Claus Rally”.

"Kemungkinan itu dikaitkan dengan psikologi suka cita pelaku pasar melakukan aksi beli saham menyambut  datangnya Santa Claus (simbol inspiratif Natal)," ujar Head of Advisory & Investment Connoisseur Moduit, Manuel Adhy Purwanto dalam siaran resmi, Kamis.

Dia menguraikan secara teori akumulasi beli saham tersebut dipicu oleh aksi window dressing oleh fund manager dan emiten untuk meningkatkan kinerja portofolio kelolaannya.

Tujuannya agar posisi portofolio mereka terlihat lebih cantik saat menyajikan laporannya kepada pemilik dana.

Jelang akhir tahun beberapa fenomena menarik terjadi di bursa saham, misalnya Santa Claus Rally. Oleh karena itu Moduit ajak investor tetap optimistis

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News