Modus Bisa Gandakan Uang, Warga Riau Tipu Korban Rp 1 Miliar

jpnn.com, BATAM - Kasus penipuan dengan modus menggandakan uang dan perhiasan kembali terjadi di Batam, Kepulauan Riau.
Sebanyak delapan warga Batamkota jadi korban modus penipuan ini. Tak tanggung-tanggung kerugian para korban mencapai miliaran rupiah.
Pelakunya adalah seorang wanita berusia 38 tahun. Wanita berinial Pd itu sudah diamankan Polisi.
Kapolsek Batamkota Kompol Firdaus kasus penipuan dengan modus mampu menggandakan perhiasan dan uang itu terkuak sepekan yang lalu saat para korban mengadu ke Mapolsek Batamkota.
"Mereka lapor katanya sudah ditipu sama pelaku pengganda uang dan perhiasan ini. Kerugian sekitar Rp 1 miliar," ujar Firdaus saat di Mapolresta Barelang, Senin (16/7).
Saat para korban melapor, pelaku ternyata sudah kembali ke kampung halamannya di Tembilahan, Riau. Dia berusaha menghindar dari para korban yang sudah tahu kalau ilmu ganda uang dan perhiasaanya itu hanya penipuan saja.
Mengetahui itu, polisi akhirnya melakukan penyamaran dengan berpura-pura ingin menyimpan uang ke pelaku supaya bisa digandakan.
"Jebakan kami berhasil. Dia kembali ke Batam dan langsung kami bekuk," tutur Firdaus.
Kasus penipuan dengan modus menggandakan uang dan perhiasan kembali terjadi di Batam, Kepulauan Riau.
- Gandeng Telkomsel, Pegatron Resmikan Smart Factory Berbasis AI dan 5G di Batam
- Mbak Eno Si Dukun Palsu Kantongi Uang Miliaran, Modusnya Tak Biasa
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Komplotan Diduga Komunitas LGBT Beraksi di Pekanbaru, Jerat Korban Lewat Aplikasi Kencan
- Waspadai Penipuan Modus Online Shop Fiktif & Petugas Bea Cukai Gadungan, Ingat 3 Hal Ini
- Selebgram Asal Bekasi Ini Diduga Terlibat Investasi Bodong