Moeldoko Center Beri Suntik Vitamin C Gratis Bagi Penukar Tiket Laga RI-Argentina
jpnn.com - JAKARTA - Moeldoko Center ikut ambil bagian, berpartisipasi meramaikan suasana jelang laga persahabatan kesebelasan Indonesia melawan juara dunia Argentina.
Moeldoko Center ikut ambil bagian dengan menggelar suntik Vitamin C gratis di sekitar Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (16/6) hingga Senin (19/6).
Suntik gratis dilaksanakan mulai dari Pukul 08.00 WIB hingga Pukul 17.00 WIB, menyasar para penukar tiket yang telah membeli tiket secara daring.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Moeldoko Center bekerja sama dengan Pengusaha Bela Bangsa dan disponsori oleh Motoriz.
"Masyarakat sangat antusias untuk ikut suntik gratis Vitamin C. Total masyarakat yang dapat suntik gratis sejak Jumat hingga Senin sekitar seribu orang," ujar Ketua Panitia Euginia Natania P dalam keterangannya, Senin (19/6).
Menurut Euginia, suntik gratis Vitamin C merupakan komitmen dari Moeldoko Center membantu pemerintah dalam meningkatkan imunitas tubuh masyarakat, pascapandemi Covid-19.
Karena itu, suntik gratis Vitamin C telah dilakukan sejak beberapa waktu lalu dan telah digelar di sejumlah daerah.
"Masyarakat yang mendapatkan suntik gratis Vitamin C di sekitar GBK mulai dari pekerja kebersihan, keamanan, panitia, pengolala GBK hingga masyarakat pencinta bola," katanya.
Moeldoko Center memberikan suntik Vitamin C gratis bagi para penukar tiket laga Indonesia-Argentina.
- Amir Syamsudin Menggugat Pengelola Kompleks Gelora Bung Karno, Begini Alasannya
- PPK GBK Tak Hadiri Sidang Perdana Gugatan yang Diajukan Pengelola JCC
- Konser Super Junior Segera Digelar, Nih Jadwal Penukaran Tiketnya
- Simak Rekayasa Lalu Lintas Selama Kegiatan Paus Fransiskus
- Pengalaman tak Biasa Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On Merasakan Atmosfer SUGBK
- Manajemen GBK Optimistis Indonesia vs Vietnam Bisa Digelar di SUGBK