Moeldoko: Jokowi Setuju TNI Masuk KPK

Moeldoko: Jokowi Setuju TNI Masuk KPK
Moeldoko: Jokowi Setuju TNI Masuk KPK

jpnn.com - JAKARTA- Panglima TNI Jenderal Moeldoko mengatakan, Presiden Joko Widodo sudah menyetujui rencana jajarannya mengisi sejumlah jabatan di KPK. Moeldoko juga sudah bertemu Jokowi di kantor kepresidenan, Jakarta, Jumat (15/5).

 

"Iyalah presiden setuju. Masa Panglima TNI awur-awuran. Jadi jangan salahin TNI, sipil dong salahin diri sendiri. Kenapa enggak siap," ujar Moeldoko.

Rencananya, dua perwira TNI akan mengisi jabatan sebagai sekjen dan pengawas internal di KPK. Moeldoko sudah menyiapkan dua nama untuk mengisi jabatan tersebut. Namun, pihaknya masih merahasiakan identitas keduanya. Dia memastikan, perwira TNI tidak ada yang menjabat sebagai penyidik di KPK. “Saya enggak ada pembicaraan soal penyidik. Saya bingung berita dari mana itu," imbuh Moeldoko.

Nantinya, dua perwira aktif itu akan mundur dari jabatan di militer dan mengabdi sepenuhnya di KPK. Moeldoko menampik masuknya perwira TNI di sejumlah jabatan sipil karena pihaknya meminta jatah posisi.

"Sekali lagi, Panglima TNI enggak pernah sodor-sodorkan ke kementerian. Tapi teman-teman kementerian yang minta bantuan Panglima TNI agar anggotanya bisa dipakai. Jadi semuanya itu bukan inisiatif Panglima TNI," tandas Moeldoko. (flo/jpnn)


JAKARTA- Panglima TNI Jenderal Moeldoko mengatakan, Presiden Joko Widodo sudah menyetujui rencana jajarannya mengisi sejumlah jabatan di KPK. Moeldoko


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News