Moeldoko Kagum dengan AWR Kementan

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko menyatakan kekagumannya saat meninjau ruang pusat data Agriculture War Room (AWR) Kementerian Pertanian.
AWR sudah terintegrasi langsung dengan kelembagaan Komando Strategi Pembangunan Pertanian (Kostratani) di seluruh daerah.
Ketua Umum HKTI ini juga mengaku bangga dengan kemajuan sektor pertanian Indonesia yang sudah menggunakan teknologi digitalisasi, terutama dalam mempercepat kemampuan petani serta meningkatkan kualitas produksi.
"Saya sangat bangga dengan AWR dan Kostratani Kementan," ujar Moeldoko saat beraudiensi dengan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo sekaligus meninjau AWR dan berbincang langsung dengan para penyuluh di seluruh Indonesia, Kamis, (1/7).
Menurut Moeldoko, teknologi AWR dan Kostratani merupakan teknologi tepat sasaran.
Dia juga menyebut penggunaan teknologi pertanian merupakan solusi masa kini yang bisa mengendalikan setiap persoalan di lapangan.
AWR juga bisa dibilang sebagai sistem informasi yang mampu merespons semua keluhan.
"Ini betul-betul 'war room' atau ruang operasi yang bisa mengendalikan persoalan di lapangan dan merespons solusi secara cepat," katanya.
Moeldoko menyatakan kekagumannya dengan AWR yang dibangun Kementerian Pertanian,, dia bilang begini
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi
- Cerita Presiden Prabowo Punya Tim Pertanian Hebat, Apresiasi Kinerja Kementan
- Hari Kedua Lebaran, Mentan Tancap Gas Turun Lapangan Sidak 4 Gudang Bulog di Sulsel
- Serapan BULOG Melonjak 2.000 Persen, Hendri Satrio: Dampak Tangan Dingin Mentan Amran
- Raker dengan Pejabat di Kementan, Legislator NasDem Sorot Program Cetak Sawah
- Kementan Gelar Pelepasan Ekspor Gula Semut dari Kulon Progo