Moeldoko Mampu Mengurai Tantangan Bangsa, Layak Jadi Kandidat Presiden

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko dinilai sangat layak untuk didukung sebagai salah satu kandidat presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Menurut pengamat politik Agus Abdullah, Moeldoko layak didukung karena memiliki rekam jejak yang mumpuni.
“Salah satu alasan logis Moeldoko layak didukung pada Pilpres 2024 ialah rekam jejaknya yang jelas,” ujar Agus dalam keterangannya, Kamis (3/11).
Menurut Agus, kinerja dan sikap tegas Moeldoko bisa dilihat sejak mengemban jabatan sebagai panglima TNI.
Demikian juga saat menjabat sebagai kepala staf kepresidenan, Moeldoko mampu mengurai berbagai tantangan bangsa ke depan.
“Salah satu perubahan yang mungkin terjadi jika Moeldoko menjadi presiden, Istana bakal terbuka bagi setiap warga negara. Akan diterima dengan baik, untuk menjawab berbagai permasalahan yang disampaikan," ucapnya.
Agus juga menyatakan Moeldoko banyak disukai karena pendekatannya yang humanis.
Moeldoko bergerak cepat merespons berbagai masalah yang bersinggungan dengan kepentingan masyarakat.
Moeldoko dinilai mampu mengurai sejumlah tantangan bangsa ke depan, layak menjadi kandidat presiden.
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Moeldoko: Masyarakat Ingin Berpindah ke Kendaraan Listrik, Karena..
- Lakukan Transformasi Layanan, ASDP dan KSP Bahas Penguatan Proyek Strategis Nasional
- Jokowi Cawe-Cawe di Pilpres 2024, Bukti Datang dari Prabowo
- Pernyataan Prabowo Menandakan Jokowi Memang Cawe-Cawe saat Pilpres 2024
- Pidato Prabowo Membuktikan Kebenaran Film Dirty Vote