Moeldoko: TNI Punya Alutsista, Media sebagai Alutsosial
jpnn.com - JAKARTA - Di sisa kepemimpinanya yang tinggal beberapa bulan, Panglima TNI Jenderal Moeldoko menegaskan bahwa lembaga yang dikomandoinya itu akan bersikap terbuka kepada media.
Kesan TNI yang keras dan eksklusif bakal coba terus dikikis. Sebab hal itu dinilai sudah tidak relevan untuk diterapkan di era demokrasi dan informasi saat ini. Moeldoko juga meminta media untuk tidak segan-segan mengkritik kinerjanya.
"Tidak boleh lagi TNI menutup diri. Tidak boleh legi TNI dikritik marah," ujarnya usai memimpin penyerahan Brevet dan Jaket kepada sejumlah para Pemimpin Redaksi (Pemred) media di Markas Besar (Mabes) TNI Cilangkap, Selasa (17/6).
Mantan Kepala Staf Angkatan Darat itu juga mengaku sudah menginstruksikan para prajuritnya untuk meninggalkan paradigma lama dalam berkomunikasi. Dia terus menekankan bawahannya untuk memberikan akses informasi seluas-luasnya kepada media secar jujur. "Sikap kami sekarang seperti itu," tegasnya.
Panglima yang akan memasuki masa pensiun itu mengatakan, adanya sinergitas antara TNI dengan media akan bermanfaat dalam menjaga keutuhan negara. "TNI memiliki alutsista (alat utama sistem pertahanan), sedangkan media sebagai alutsosial," kata lulusan Akabri angkatan 1981 tersebut. (far)
JAKARTA - Di sisa kepemimpinanya yang tinggal beberapa bulan, Panglima TNI Jenderal Moeldoko menegaskan bahwa lembaga yang dikomandoinya itu akan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KepmenPANRB 16 Tahun 2025: Jam Kerja & Masa Kontrak PPPK Paruh Waktu
- Poin-poin Penting KepmenPANRB 16 Tahun 2025 tentang PPPK Paruh Waktu, Ada soal Gaji
- Kisah Jenderal Gondrong ke Iran demi Berantas Narkoba, Dijaga Ketat di Depan Kamar Hotel
- Rencana Caretaker Karang Taruna DKI Selenggarakan TKD Dinilai Cacat Legal
- Siap Hadapi Retreat dari Prabowo, Khofifah: Supaya Tidak Monoton
- Sehari MenPAN-RB Terbitkan 3 Regulasi tentang PPPK & Paruh Waktu, Cegah Demo Honorer?