Mohon Maaf untuk Semua Partner Indehoi Ozzy Osbourne

jpnn.com - ROCKER gaek Ozzy Osbourne mengaku menjalani terapi khusus selama enam tahun ini. Terapi itu demi penyembuhan lantaran vokalis Black Sabbath tersebut kecanduan seks.
Urusan kecanduan seks itu memang jadi masalah bagi Ozzy. Meski sudah berumah tangga dengan Sharon, namun vokalis asal Inggris itu tetap doyan indehoi dengan perempuan lain.
"Selama enam tahun terakhir, saya telah berurusan dengan kecanduan seks. Saya juga ingin meminta maaf kepada perempuan lain yang telah memiliki hubungan seksual dengan," kata Ozzy seperti dilansir laman Pinkvilla, Rabu (24/8).
Pria asal Inggris itu pun merasa malu dengan perilakunya. Rumah tangganya dengan Sharon bahkan nyaris berantakan.
"Saya malu dengan perilaku saya dan akibatnya dengan keluarga saya. Saya berterima kasih kepada Tuhan bahwa istri saya yang luar biasa ada di sisi saya untuk mendukung saya," pungkasnya.(fny/ara/jpnn)
ROCKER gaek Ozzy Osbourne mengaku menjalani terapi khusus selama enam tahun ini. Terapi itu demi penyembuhan lantaran vokalis Black Sabbath tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Serial Culture Shock Hadirkan Humor dan Edukasi untuk Remaja
- Tetap Terima Tawaran Nyanyi Saat Ramadan Nanti, Aldi Taher: Alhamdulillah Disyukuri
- Tampil di Weekend Project #2 Sound Of Love, Aldi Taher Bawakan Lagu Munaroh
- Terungkap, Penyebab Ayah Wanda Hamidah Meninggal Dunia
- Kiky Saputri Melahirkan Anak Pertama, Suami: Terharu Banget...
- Bintangi Film Danur 4, Prilly Latuconsina Berbagi Cerita Soal Ini