Momen Mengharukan Ridwan Kamil dengan Bima Arya Hari Ini
jpnn.com, BOGOR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyempatkan diri menengok Wali Kota Bogor Bima Arya yang positif terjangkiti virus corona dan diisolasi di Ruang Sempur RSUD Kota Bogor, Minggu (22/3).
Kang Emil, panggilan Ridwan Kamil, tampak hanya bisa melihat Bima dari kejauhan. Dari sebuah foto yang Kang Emil unggah di Instagram @ridwankamil, tampak keduanya seperti sedang tersambung di saluran telepon.
"Menengok dari jauh Kang Bima Arya, sambil mengecek persiapan konversi 1 lantai RSUD Bogor untuk dijadikan zona Covid-19. Kita pasti menang Kang Bima. Semangat," bunyi keterangan di foto tersebut.
Sejumlah pengikut Kang Emil di Instagram terharu melihat foto tersebut. "Ya Allah.. Terharu lihat nya," bunyi komentar dari tieyarman.
Hari ini, Kang Emil tidak hanya ke Kota Bogor, tetapi juga ke Kota Bekasi dan Kabupaten Bandung.
Kang Emil mengungkap, tes kesehatan massal terkait Covid-19 akan diadakan tiga stadion di Jawa Barat, pada Selasa (24/3) atau Rabu (25/3), yakni di Stadion Patriot Kota Bekasi, Stadion Pakansari Kabupaten Bogor serta Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung.
Ridwan Kamil menyempatkan diri menengok Bima Arya yang diisolasi di Ruang Sempur.
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO
- Kasus Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Ada yang Anak-anak
- Wamendagri Bima Serahkan Dokumen Kependudukan untuk Bayi yang Lahir 25 Desember
- Bima Arya Pastikan Perayaan Natal Berjalan Lancar
- Wamendagri Bima Sebut DPRD Bisa Dukung Target Pemerintah
- Ridwan Kamil Bantah Diperintah Prabowo Tidak Menggugat Hasil Pilkada