Momo Geisha ke AS, Nova Eliza ke Paris
jpnn.com - LIBUR Lebaran menjadi momen mudik, sekaligus liburan yang menyenangkan, karena waktunya cukup panjang. Bagi Narova Morina Sinaga atau akrab disapa Momo Geisha, libur Lebaran menjadi momen untuk travelling ke luar negeri. Di saat seluruh personel Geisha merayakan Lebaran di kampung halaman masing-masing, Momo memilih terbang ke Amerika Serikat (AS) untuk berlibur bersama keluarga.
’’Aku nggak ikutan pulang kampung. Aku liburan ke Amerika,’’ ujar Momo di Epicentrum Mall, Kuningan, Jakarta Selatan, belum lama ini. Momo yang beragama Kristen baru akan pulang kampung di saat Natal tiba. ’’Mudik pas Natalan saja. Kalau cuti yang sekarang dipakai untuk refreshing, liburan,” bebernya dengan wajah sumringah.
Dia pun mengaku sudah merencanakan liburannya itu sejak jauh-jauh hari. ’’Kalau liburan ke luar negeri sih bisa dibilang rutin, tapi nggak tiap bulan juga. Tergantung kesempatan dan schedule dari manajemen,’’ akunya. Jika momo memilih AS sebagai tujuan liburan Lebarannya kali ini, Nova Eliza memilih Paris, Perancis sebagai tujuan travelling-nya kali ini.
’’Lebaran tahun ini nggak di Indonesia. Rencananya mau coba di luar (negeri),” kata perempuan berdarah Aceh itu. Bintang film Bajaj Bajuri The Movie itu ingin merasakan suasana baru saat melewati liburan. Dia akan berangkat bersama anaknya, Naima Malinka.
’’Di indonesia kan sudah biasa. Kalau di Paris belum pernah. Kebetulan Naima lagi libur sekolah, jadi sekalian saja,’’ ungkapnya. Nova berencana menghabiskan liburannya selama tiga minggu disana. ’’Lima tahun lalu sempat Lebaran di Amerika. Seru, karena persaudaraan lebih dekat. Kita Le baran di masjid,’’ pungkasnya. (ash)
LIBUR Lebaran menjadi momen mudik, sekaligus liburan yang menyenangkan, karena waktunya cukup panjang. Bagi Narova Morina Sinaga atau akrab disapa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Shin Tae-yong Saksikan Konser Dua Dekade Kotak
- Sidang Putusan Perceraian Kembali Ditunda, Pengacara Kimberly Ryder Bilang Begini
- Baim Wong Dukung Peluncuran Brand Tas Brik di Jakarta
- Edward Akbar Hadir di Ultah Anak, Kubu Kimberly Ryder: Komunikasi Tetap Terjalin
- Lucky Hakim: Dukungan Publik Adalah Amanah untuk Perubahan Indramayu
- Sribufest 2024 Jadi Ajang Apresiasi bagi Freelancer Penggerak Ekonomi Digital