Momota dan Axelsen Absen di Hylo Open 2021, Tommy Sugiarto Ketiban Untung
Absennya Momota dan Axelsen setidaknya membuka jalan bagi Tommy untuk bisa berbicara banyak di turnamen super 500 itu.
Tommy juga menjadi satu-satunya harapan Indonesia di sektor tunggal putra yang turun di ajang Hylo Open 2021.
Tiga tunggal Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito langsung pulang ke tanah air untuk mempersiapkan rangkaian turnamen di Bali, yaitu Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021.
Tommy juga diuntungkan dengan absennya sejumlah tunggal top lainnya, seperti Anders Antonsen (Denmark), Chen Long, dan Shi Yuqi (China).
Kita semua tentu mendoakan Tommy yang sekarang duduk di ranking 23 dunia mampu memanfaatkan momen absennya beberapa pemain top untuk merebut juara Hylo Open 2021.(bwf/mcr15/jpnn)
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto seperti mendapat durian runtuh di Hylo Open 2021.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Polytron Gubernur Cup 2024: Pertahankan Gelar Juara Umum, PB Djarum Borong 16 Emas
- Masuk Final Lagi, Rahmat/Yeremia Makin Konsisten dan Menjanjikan
- Indonesia Pastikan Raih 2 Gelar Indonesia Masters 2024 Super 100
- Peningkatan Prestasi, Merah Putih Rebut 3 Gelar Indonesia International Challenge 2024