Moncer di Babak Reguler, Jakarta Pertamina Malah Melempem dan Gagal ke Final Proliga 2022
jpnn.com, SENTUL - Mimpi Jakarta Pertamina Fastron ke babak final Proliga 2022 pupus seusai kalah dari Bandung bjb Tandamata pada laga terakhir final four.
Berlaga di GOR Kawah Candradimuka Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Minggu (20/3) sore WIB, Jakarta Pertamina kalah telak 0-3 (15-21, 17-25, 17-25) dari Bandung bjb Tandamata.
Sejatinya, Jakarta Pertamina membawa hasil positif saat melawan tim asal kota Kembang dengan kemenangan 3-0 (25-23, 25-16, 25-21) atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jumat (18/3) lalu.
Sayang momentum tersebut tidak terbawa dan hasilnya mereka harus memupus harapan untuk berlaga ke partai puncak turnamen bola voli terakbar di Indonesia.
Selepas laga, pelatih Jakarta Pertamina Octavian mengaku timnya bermain dalam tertekan saat harus memenangkan laga melawan Bandung bjb.
Hasilnya, permainan terbaik tim tidak keluar dan mereka harus merelakan satu tiket babak final tersisa jadi milik Gresik Petrokimia.
“Tim kami bermain agak panik karena mereka belum memastikan diri lolos ke partai puncak. Berbeda dengan Bandung bjb yang sudah terlebih dahulu melangkah ke final,” ungkap pelatih timnas putri Indonesia di SEA Games 2019 itu.
Performa juara Proliga 2018 itu sebenarnya bermain cukup apik di babak reguler.
Mimpi Jakarta Pertamina Fastron ke babak final Proliga 2022 pupus seusai kalah dari Bandung bjb Tandamata
- Pemain Jakarta Bhayangkara Laris Manis, Nizar Julfikar Gabung Klub Thailand
- Kapolri Cup 2024 Zona 4 Dibuka di Gor Pajajaran Bandung, Jawa Barat Didominasi Atlet Proliga
- Bank DKI Ajak Warga Gunakan Transaksi Nontunai saat Grand Final Proliga Bolavoli 2024
- Daftar Peraih Penghargaan Individu Proliga 2024: Rendy Tamamilang Ukir Tinta Emas
- Menjelang Tampil Lagi di Liga Korea Selatan, Megawati Hangestri Bilang Begini
- Final Proliga 2024 di Indonesia Arena Dijamin Seru, Ini Sebabnya