Montolivo Bawa Milan Dekati Juventus

Montolivo Bawa Milan Dekati Juventus
Montolivo Bawa Milan Dekati Juventus
VERONA—Untuk sementara AC Milan merasakan  sebagai pesaing terdekat Juventus yang memuncaki klasemen sementara Liga Italia, Serie A.  Hal ini didapat setelah raksasa sepakbola asal kota Milan tersebut menag tipis atas tim asal Verona, Chievo dengan skor tipis 0-1, Minggu (31/3) dini hari WIB.

Kemenangan tersebut membuat Milan naik ke posisi kedua klasemen sementara dengan 57 poin dari 30 laga yang telah dijalaninya. Mereka menyalip Napoli yang baru melakoni 29 pertandingan. Namun demikian  posisi tersebut bisa saja berubah jika Napoli yang kini mengantongi  56 poin meraih kemenangan atas tuan rumah Torino.

Dalam laga yang berlangsung di Stadio Marc"Antonio Bentegodi ,Verona ini  Milan dipaksa bekerja ekstra oleh solidnya barisan pertahanan tuan rumah. Namun demikian dewi keberuntungan datang di menit ke 25. Berawal dari tendangan bebas mario Balotelli yang ditepis oleh kiper Christian Puggioni ,  Ricardo Montolivo berhasil menyambar bola dan menyarangkan ke dalam gawang. Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua tuan rumah berupaya membalas. Namun Milan tampil stabil dan memberikan perlawanan yang tak kalah sengitnya. Sayang hingga akhir babak kedua tidak ada gol tambahan tercipta. Hasil positif yang didapat Milan berbanding terbalik dengan hasil yang diraih tetangganya Inter Milan. Pasalnya Inter dipermalukan Juventus di San Siro dalam Derby D’Italia yang berlangsung beberapa saat sebelum laga Milan.(zul/jpnn)

VERONA—Untuk sementara AC Milan merasakan  sebagai pesaing terdekat Juventus yang memuncaki klasemen sementara Liga Italia, Serie A. 


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News