Montreal, Hasil Kolaborasi Ketiga Ryuji Utomo dengan Ortuseight
jpnn.com, JAKARTA - Brand lokal, Ortuseight kembali menjalin kolaborasi dengan pesepak bola Ryuji Utomo.
Kolaborasi kali ini menghasilkan Montreal, seri sneakers terbaru edisi ketiga.
"Menurut saya, Ortuseight merupakan brand lokal dengan visi misi, produk dan kualitas internasional," kata Ryuji Utomo.
Sepatu dari Ortuseight itu diklaim mengutamakan kenyamanan, tanpa mengurangi sisi estetis.
Semua direpresentasikan oleh ornamental layer of patches pada bagian upper badan sepatu yang menginjeksi sisi fungsionalitas pada DNA sepatu.
"Tantangan yang menyenangkan ketika saya harus mengomunikasikan apa yang ada di kepala saya, saya meerasa itu saya banget dan Ortuseight banget," beber Ryuji Utomo.
Menurut pemain Persija Jakarta itu, sepatu tersebut dapat dikenakan untuk aktivitas sehari-hari.
Selain itu, Ryuji Utomo memastikan sepatu edisi Montreal tetap cocok dipadukan dengan berbagai gaya.
Brand lokal, Ortuseight kembali menjalin kolaborasi dengan pesepak bola Ryuji Utomo.
- USS 2024 Hadirkan Instalasi Seni Karya Suanjaya Kencut
- Ortuseight Luncurkan Seri Kedua Sepatu Edisi Spesial Marvel
- Shkhara, Sepatu Ortuseight Running Pertama dengan Teknologi Vibram
- Hadirkan Hyperblast HOPE, Ortuseight Bawa Pesan Peduli Lingkungan
- Intip Ketangguhan 3 Seri Sepatu Sekolah dari Ortuseight
- Ortuseight Edarkan Supershoes Solar Warna Baru, Begini Penampakannya