Mooryati Soedibyo, Produksi Perempuan Wirausaha
Sabtu, 23 April 2011 – 09:31 WIB
PENSIUN sebagai presiden direktur PT Mustika Ratu Tbk, BRA Mooryati Soedibyo tak tinggal diam. Bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, pengusaha 83 tahun itu mewujudkan impiannya mendirikan Sekolah Wirausaha Khusus Perempuan atau Women Entrepreneurship Academy (WEA). Menurut Mooryati, WEA yang dimulai pada Juli 2011 tersebut memberikan empat program pilihan, yakni program pemula, madya, internasional, dan pendidikan khusus. Siswa pemula dan madya akan menempuh studi selama enam bulan. Untuk program internasional, lama pendidikan akan lebih singkat, yakni 3?7 hari. Per harinya dilakukan pembelajaran 7?8 jam. Sementara itu, pendidikan khusus hanya memakan waktu 3-6 hari.
"Entrepreneurship penting untuk disosialisasikan kepada para perempuan agar kemampuan mereka semakin meningkat," ujarnya saat pembukaan WEA di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (21/4).
Baca Juga:
Mendirikan lembaga pendidikan berbasis kewirausahaan merupakan salah satu impian Mooryati untuk memberdayakan perempuan di bidang entrepreneurship. "WEA bertujuan memberdayakan kaum perempuan agar memiliki jiwa entrepreneurship mandiri, menciptakan usaha secara riil, serta memiliki pengetahuan dan keterampilan memadai," ucap wakil ketua MPR 2004?2009 itu.
Baca Juga:
PENSIUN sebagai presiden direktur PT Mustika Ratu Tbk, BRA Mooryati Soedibyo tak tinggal diam. Bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, pengusaha
BERITA TERKAIT
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak
- Tokoh Masyarakat Hingga Akademisi Sebut Arinal Membawa Perubahan di Lampung
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti
- Hari Wayang, Kiai Paox Iben Sebut Kebudayaan Jembatan antara Pemerintah dan Rakyat