Motif Ferdy Sambo Habisi Yosua, Antara Masalah Kesusilaan dan Khusus Dewasa

jpnn.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membeberkan motif di balik pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu mengungkapkan ada masalah kesusilaan yang mendorong Irjen Ferdy Sambo merencanakan pembunuhan terhadap Brigadir J.
Ferdy Sambo merancang pembunuhan itu setelah menerima laporan dari istrinya, Putri Candrawathi.
"Saat ini kami sampaikan bahwa motif dipicu adanya laporan dari PC terkait dengan masalah-masalah kesusilaan," kata Jenderal Sigit dalam rapat dengar pendapat di Komisi III DPR, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (24/8).
Namun, alumnus Akademi Polri (Akpol) 1991 itu belum memastikan apakah masalah kesusilaan itu berupa perselingkuhan.
"Ini sedang kami dalami," tuturnya.
Selain itu, Jenderal Sigit juga menegaskan tidak ada isu lain di balik kematian Brigadir J.
"Jadi, tidak ada isu di luar itu (masalah kesusilaan, red) dan ini tentunya akan kami pastikan besok setelah pemeriksaan terakhir Ibu PC," ujarnya.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan Ferdy Sambo merencanakan pembunuhan terhadap Brigadir J karena marah setelah menerima laporan dari istrinya.
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Kompolnas Minta Kasus Pengawal Kapolri Pukul Wartawan Harus Diproses
- Ajudan Kapolri Tempeleng Jurnalis, Pengamat: Nilai Humanis Hanya Jargon
- Tindakan Ajudan Kapolri Dianggap Bentuk Pelecehan Terhadap Kebebasan Pers
- Polisi yang Tempeleng Pewarta Foto di Semarang Siap-siap Kena Sanksi Tegas
- Pengawal Kapolri yang Pukul dan Ancam Wartawan di Semarang Minta Maaf, Nih Tampangnya