Motif Pembakaran Tempat Rehat Tentara di Bayung Lencir Diselidiki Polisi

jpnn.com, MUSI BANYUASIN - Kasus pembakaran pos timbangan milik PT Bumi Persada Permai (BPP) di Distrik Selaro, Desa Pengkalan Bayat, Kecamatan Bayung Lencir, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, masih diselidiki polisi.
“Kami masih melakukan proses penyelidikan terkait pembakaran pos timbangan di Pangkalan Bayat ini,” kata Kapolres Musi Banyuasin AKBP Alamsyah Paluppessy di Bayung Lencir, Rabu (20/10).
Ia membenarkan pos timbangan yang menjadi tempat bertugas personel TNI, Polri, dan satuan pengamanan perusahaan konsesi kawasan hutan tersebut telah dibakar oleh ratusan orang pada Selasa (19/10) sekitar pukul 21.45 WIB.
Mendapatkan informasi tersebut dia langsung menuju tempat kejadian perkara (TKP) dan memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
“Saya sekarang masih di dalam kawasan hutan (di lokasi TKP). Saat kejadian ada enam orang personel BKO dan tiga petugas keamanan perusahaan. Kondisi semuanya aman,” ujarnya.
Kepolisian masih menghimpun informasi dari petugas yangh ada di lokasi, setelah itu baru bisa langsung dilakukan pengejaran terhadap para pelaku pembakaran.
“Motif masih kami dalami karena masih berlangsung pengumpulan informasi dari para saksi yang ada,” ujarnya.
Sementara itu berdasarkan informasi yang dihimpun, ratusan orang tidak dikenal mendatangi pos tersebut pada malam hari lengkap dengan menggunakan helm dan bermasker sehingga sulit untuk diketahui identitasnya.
Kasus pembakaran pos timbangan milik PT Bumi Persada Permai (BPP) di Distrik Selaro, Desa Pengkalan Bayat, Kecamatan Bayung Lencir, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, masih diselidiki polisi.
- Prabowo Puji Keberhasilan Herman Deru Meningkatkan Produksi Pangan Sumsel
- Herman Deru Dampingi Presiden Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi Se-Indonesia
- Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Crossing Pipa Pertamina di Desa Benuang, Pali
- Dokter PPDS Anestesi Unsri Diduga Jadi Korban Kekerasan Konsulen di RSUP Hoesin Palembang
- Herman Deru Beberkan Potensi Sumsel kepada Peserta PKDN Sespimti Polri Dikreg ke-34
- Gubernur Herman Deru Dorong Pembangunan Infrastruktur Daerah yang Berdampak Luas