MotoGP 2023: Kena Senggol Marc Marquez, Jorge Martin Cedera di Bagian Ini

jpnn.com - Jorge Martin (Pramac Racing) menjadi salah satu pembalap yang terkena dampak insiden di MotoGP Portugal 2023.
Pada seri pertama MotoGP 2023, memang sempat ada insiden tabrakan yang disebabkan oleh Marc Marquez (Repsol Honda).
Rider asal Spanyol itu menyeruduk motor Miguel Oliveira (CryptoRNF), sehingga kedua pembalap tersungkur dan tak bisa melanjutkan perlombaan.
Namun, sebelum menabrak Oliveira, Marquez terlebih dahulu menyenggol Jorge Martin.
Beruntung, Martin bisa menghindar dan melanjutkan balapan sebelum terjatuh pada lap ke-20.
Seusai balapan, Martin berpikir kakinya patah setelah disenggol Marquez karena dia sempat merasakan sakit dan kesulitan memacu kuda besinya.
"Setelah senggolan itu, jujur saya sempat berpikir kaki saya patah. Saya mendengar Marquez telah menghindari saya, tetapi jelas dia sudah menabrak saya," tutur Martin dilansir Motosan.
"Saya tak bisa berkendara dengan baik karena kaki saya terasa sakit dan tidak bisa mengerem menggunakan rem belakang," tambahnya.
Jorge Martin menjadi salah satu pembalap yang terkena dampak insiden di MotoGP Portugal 2023.
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- MotoGP 2025: Reaksi Diggia Setelah Momen di Qatar 'Dirusak' Alex Marquez
- Klasemen MotoGP dan Jadwal Lengkap Balapan 2025
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025
- Petaka di MotoGP Qatar, Jorge Martin Celaka, 6 Tulang Patah