MotoGP 2024: Tidak Dapat Bantuan Rekan Setim, Francesco Bagnaia Tak Ambil Pusing
jpnn.com - Enea Bastianini menyebut tak akan 'membantu' rekan setimnya, Francesco Bagnaia untuk mengunci gelar MotoGP 2024.
Meski begitu, Bagnaia tak mau ambil pusing terkait sikap Bastianini yang menolak team order dan membantunya menjadi Juara Dunia.
"Saya memperdiksi Enea (Bastianini) tampil cepat untuk memperkecil jarak. Saya juga tahu dia tak akan membantu saya," ucap pembalap Ducati Lenovo itu dilansir Crash.
Sementara itu, Manajer Ducati Corse Davide Tardozzi memastikan timnya tak akan melakuan team order untuk Bagnaia.
Tardozzi juga memahami Bastinini punya kepentingan pribadi, yakni mengincar posisi tiga besar.
"Kami belum berbicara dengan Enea, dia berjuang melawan Marc (Marquez) untuk posisi ketiga. Jadi, saat ini tidak ada team order," sambungnya.
Bagnaia sendiri sedang bersaing ketat dengan Jorge Martin untuk memperebutkan titel juara MotoGP 2024.
Pembalap asal Italia itu hanya terpaut 17 poin dari Martin selaku pimpinan klasemen.
Enea Bastianini menyebut tak akan 'membantu' rekan setimnya, Francesco Bagnaia untuk mengunci gelar MotoGP 2024.
- Pensiun dari MotoGP, Aleix Espargaro Mulai Menggeluti Hobinya
- Jorge Martin Meramal 2 Kandidat Juara MotoGP 2025, tak Ada Dirinya
- Dorna Sport Mengumumkan MotoGP Akan Kembali ke Brasil Pada 2026
- Soal Kemungkinan Kembali ke MotoGP, Presiden Suzuki Angkat Suara
- Cara Valentino Rossi Menyulam Kebahagiaan Untuk Korban Banjir
- Tekad Pecco Bagnaia Untuk MotoGP 2025