MotoGP 2024 Tinggal 8 Seri Lagi, Termasuk MotoGP San Marino Akhir Pekan Ini

jpnn.com - MISANO - MotoGP 2024 menyisakan delapan balapan lagi, termasuk MotoGP San Marino, di Misano World Circuit Marco Simoncelli, akhir pekan ini, 6-8 September.
Setelah San Marino, kemudian ada MotoGP Emilia Romagna yang juga digelar di Misano World Circuit Marco Simoncelli, lalu MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, MotoGP Jepang di Motegi, MotoGP Australia di Phillip Island, MotoGP Thailand di Sirkuit Chang Buriram, MotoGP Malaysia di Sepang, dan ditutup dengan seri ke-20, MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo.
Jorge Martin memimpin klasemen hingga seri ke-12; MotoGP Aragon.
Namun, Francesco Bagnaia hingga Marc Marquez masih punya peluang besar menjadi juara dunia MotoGP 2024.
Marc Marquez yang akhirnya merasakan finis pertama (setelah MotoGP Emilia Romagna 2021), tak mau memasang target untuk lebih galak di persaingan papan klasemen.
"Untuk itu (memenangi gelar juara dunia) mungkin terlalu jauh. Anda sudah tahu siapa yang paling punya kans untuk itu," tutur Marquez setelah meraih kemenangan ganda (sprint dan race) di Aragon.
Pembalap yang dimaksud Marc, tentu saja Martin dan Pecco Bagnaia.
Dengan delapan seri tersisa, masih banyak poin yang bisa diraih Martin atau Pecco.
Cek jadwal lengkap MotoGP San Marino, klasemen MotoGP 2024, dan kalender balapan musim ini.
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- MotoGP 2025: Reaksi Diggia Setelah Momen di Qatar 'Dirusak' Alex Marquez
- Klasemen MotoGP dan Jadwal Lengkap Balapan 2025