MotoGP Amerika 2023: Gagal Naik Podium Sprint Race, Aleix Espargaro Tetap Bangga

jpnn.com - Aleix Espargaro tetap merasa bangga meski gagal naik podium Sprint Race MotoGP Amerika 2023.
Rider Aprilia Racing itu hanya finis di posisi keempat pada Sprint Race di Circuit of the Americas, Minggu (16/4/2023) dini hari WIB.
Meski gagal naik podium, Espargarot tetap merasa puas dengan performa yang ditunjukan olehnya.
Dia mensyukuri hasil yang didapat ini karena Circuit of the Americas dikenal sebagai trek yang sulit ditaklukkan.
"Saya menunjukkan performa yang cukup cepat saat Sprint Race. Saya memang gagal mengamankan tempat ketiga, tetapi saya cukup puas dengan penampilan saya," ucap Espargaro dilansir Crash.
Saat Sprint Race MotoGP Amerika 2023, Espargaro sejatinya mampu tampil apik dengan terus membayangi Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), yang mampu finis tercepat
Namun, menjelang berakhirnya Sprint Race, Espargaro ditikung oleh Jorge Martin (Pramac Racing) dan Alex Rins (LCR Honda).
Hasil yang didapat saat Sprint Race MotoGP Amerika 2023 ini membuat Espargaro naik dua peringkat di tabel klasemen sementara MotoGP 2023.
Aleix Espargaro tetap merasa bangga meski gagal naik podium Sprint Race MotoGP Amerika 2023.
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- MotoGP 2025: Reaksi Diggia Setelah Momen di Qatar 'Dirusak' Alex Marquez