MotoGP Jerman Berakhir Sangat Dramatis, Martin Jatuh di 2 Lap Sisa, Pecco Juara
Lap ke-12 Martin dan Morbidell mulai menjauh dari empat pembalap yang berebut tempat ketiga. Enea Bastianini juga mengintip dari posisi ke-7.
Pecco mulai panas lagi, mendekati Morbidelli dan akhirnya merebut posisi kedua. Di belakang, Marc Marquez menyalip Oliveira.
Psosi di lap ke-16 (dari depan) Martin, Pecco, Morbidelli, Alex Marquez, Marc Marquez, serta Oliveira mulai terancam dengan kehadiran Bastianini.
Lap ke-17, Alex menyalip Morbidelli, Bastianini menyalip Oliveira.
Pada lap ke-18 Martin paling depan, diikuti Pecco, Alex, Morbidelli, Marc, dan Bastianini.
Lalu di enam lap sisa, Martin masih di depan, Pecco kedua, Alex Marquez ketiga, diikuti Morbidelli, Marc Marquez, dan Bastianini.
Balapan makin menegangkan setelah Marc Marquez yang sempat kontak dengan Morbidelli akhirnya menempati posisi ke-4.
Empat lap sisa, persaingan antara Morbidelli vs Bastianini bikin dag-dig-dug. Keduanya bergantian menyalip.
Jorge Martin harus kehilangan tampuk pimpinan klasemen MotoGP menjelang libur, digusur Pecco Bagnaia.
- Jorge Martin Sebut Ducati Masih Superior Untuk MotoGP 2025
- MotoGP 2025: Jorge Martin Merasa Momen Ini Sulit Diulang
- Pengakuan Jorge Martin Saat Terjerumus ke Dunia Malam, Beruntung Ada Maria
- MotoGP 2025, Tim Aprilia Diperkuat Direktur Teknis Baru
- Bukan Pertahankan Gelar Juara, Jorge Martin Ungkap Target di MotoGP 2025
- 3 Pembalap yang 'Membantu' Jorge Martin Menjadi Juara MotoGP 2024