Motor Honda Laris 5 Kali Lipat di IIMS 2018, PCX Primadona
jpnn.com, JAKARTA - Menutup aktivitas penjualannya di Indonesia International Motor Show (IIMS 2018), PT Astra Honda Motor (AHM) mencatatkan penjualan sebanyak 911 unit.
Dari laporan AHM, catatan penjualan partisipasinya di IIMS tahun ini meningkat hampir 5 kali lipat dari penjualan di IIMS tahun lalu yang hanya sebesar 206 unit.
Skuter matik (skutik) All New Honda PCX menjadi penyumbang terbesar penjualan Honda di IIMS 2018, dengan sumbangsih 390 unit atau hampir separuh dari total penjualan.
Terbanyak kedua adalah produk baru Honda Vario 150 sebanyak 193 unit, disusul BeAT Sporty sebanyak 60 unit, New Honda Scoopy 42 unit, PCX Hybrid 40 unit dan New Honda Vario 125 sebesar 36 unit.
Motor sport Honda CBR250RR turut menyedot perhatian pengunjung IIMS 2018 dengan total penjualan 28 unit sedangkan CBR150R 20 unit disusul motor On-off Sport sejati Honda CRF150L sebesar 18 unit.
Juga pendatang baru, motor touring seharga Rp 1 miliar lebih Honda Gold Wing terjual sebanyak 17 unit, Honda CRF250 Rally 13 unit dan terakhir Honda CB500X terjual sebesar 6 unit.
General Manager Sales Division AHM Didi Kwok mengatakan, lonjakan penjualan sepeda motor Honda pada gelaran IIMS tahun ini mencerminkan tingginya kepercayaan dan minat besar masyarakat terhadap beragam produk motor Honda yang ditawarkan AHM, terutama terhadap All New Honda PCX yang menjadi motor yang paling banyak dipilih masyarakat. (mg8/jpnn)
Menutup aktivitas penjualannya di Indonesia International Motor Show (IIMS 2018), PT Astra Honda Motor (AHM) mencatatkan penjualan sebanyak 911 unit.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Skuter Listrik Honda eActiva Siap Menyapa Publik Pada Akhir November
- Belasan Ribu Honda Gold Wing Bermasalah Pada Baut
- Honda ADV 350 MY2025 Dapat Ubahan Signifikan, Intip Fitur Barunya
- Honda PCX Terbaru Bawa Sejumlah Ubahan, Simak Nih
- HMC 2024 Sukses Mengumpulkan 1.145 Karya Modifikator Honda, Ini 3 Jawaranya
- Puluhan Ribu Biker Honda Larut dalam Keguyuban di Puncak HBD 2024 Klaten