Motor Listrik Kawasaki Ninja e-1 dan Z e-1 Siap Terjun ke Pasar, Lihat Nih!

Motor Listrik Kawasaki Ninja e-1 dan Z e-1 Siap Terjun ke Pasar, Lihat Nih!
Kawasaki Ninja e-1. Foto: motorcycle.com

jpnn.com - Kawasaki bersiap memasuki persaingan pasar motor listrik dengan dua peluru terbaru, Ninja e-1 dan Z e-1.

Rencananya, pabrikan motor asal Jepang itu akan merilis kedua motor listrik itu pada tahun ini.

Sebelumnya, Kawasaki sudah mengenalkan motor listrik andalannya itu di lantai EICMA pada November 2022.

Rencana perilisan motor listrik Kawasaki sudah terbaca dari dokumen homologasi termasuk gambar model produksi di Australia.

Tampilan Kawasaki Ninja e-1 maupun Z e-1 masih sama dengan versi motor bensin.

Dari dokumen itu, terlihat perbedaannya hanya di sistem pengereman yang mengacu ke Ninja 300 dan Z300.

Kawasaki menyebut kedua motor listriknya dibekali dinamo 11 kW, dan dua baterai yang bisa dilepas (swap).

Selain itu, wheelbase 137 cm yang sama dengan Ninja 400 dan Z400. Bobotnya sekitar 135 kg untuk Z e-1 dan Ninja e-1 lebih berat 5 Kg.

Kawasaki bersiap memasuki persaingan pasar motor listrik dengan dua peluru terbaru, Ninja e-1 dan Z e-1.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News