Motor Listrik United E-Motor Perkuat Layanan Purnajual Lewat Home Service
jpnn.com, TANGERANG SELATAN - United E-Motor - brand motor listrik dalam negeri besutan PT. Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD), memastikan konsumennya tidak perlu khawatir soal layanan purnajual yang cepat dan tepat.
General Manager UNTD Andry Dwinanda mengatakan bahwa layanan purnajual, merupakan salah satu benefit yang ditawarkan United E-Motor sebagai salah satu komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik.
“Layanan purnajual ini merupakan bagian dari rangkaian strategi marketing yang kami jalankan, dan hal itu sangat krusial. Pelayanan terhadap pelanggan sangat kami perhatikan, tentunya agar masyarakat yang membeli produk United E-Motor bisa merasakan experience yang terbaik," ungkap Andry dalam keterangannya, Jumat (26/7).
Saat ini layanan purnajual tersedia di seluruh authorized store United E-Motor yang tersebar di wilayah Indonesia.
Pelanggan bisa langsung mengunjungi store terdekat untuk mendapat informasi mengenai produk motor listrik, dan layanan yang ditawarkan oleh United E-Motor.
Beragam kemudahan pembiayaan pun tersedia lewat cicilan dengan tenor yang beragam dari berbagai leasing ternama, satu di antaranya Adira Finance.
“Masyarakat tidak perlu khawatir atau takut untuk membeli motor listrik, karena United E-Motor punya segudang keuntungan. Salah satunya layanan home service sehingga konsumen tidak perlu repot ke diler," dia menambahkan.
Saat ini, United E-Motor telah merilis beragam motor listrik yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan berkendara.
United E-Motor memastikan konsumennya tidak perlu khawatir soal layanan purnajual yang cepat dan tepat.
- Tangkas Bangun Pabrik Motor Listrik di Kota Semarang
- Tancap Gas, United E-Motor Buka Diler Baru di Jakarta Selatan
- Motor Listrik Maka Cavalry Bisa Digeber Sejauh 160 Km, Sebegini Harganya
- Calon Motor Listrik MAKA Sedang Diuji Jalan, Siap-Siap
- Skuter Listrik Yadea Hadir dengan Baterai Natrium-ion
- Ternyata Fitur Hill Start Assist Sudah Diadopsi di Motor Listrik