Motor Retro Jawa 300 Bocor, Bakal Ada 4 Genre
jpnn.com - Dalam sebuah persiapan iklan komersial di Pondicherry, sosok sepeda motor retro Jawa 300 Classic bocor sebelum waktu peluncuran resminya pada pertengahan November ini.
Produk dari Mahindra India berdarah Ceko itu pertama kali diungkap oleh media India Rushlane, (5/11).
Motor yang memiliki nama seperti pulau di Indonesia ini memang mencuri perhatian rider tanah air. Sayang, Jawa 300 Classic baru hanya dipasarkan di India.
Jawa 300 Classic dibekali mesin 293 cc silinder tunggal bertanaga 27 hp dan torsi 30 Nm. Transmisinya manual 6 percepatan.
Dilihat dari desainnya, hampir tidak ada yang berbeda dengan desain Jawa masa lalu. Hanya saja, sejumlah komponen motor modern disematkan.
Rem cakram di bagian depan dengan kaliper emas dan selang anyaman metal dan radiator pendinginan oli.
Disebutkan, Jawa kemungkinan akan ditawarkan dalam empat genre berbeda, meliputi naked, cafe racer, adventure dan bobber. (mg8/jppn)
Dalam sebuah persiapan iklan komersial di Pondicherry, sosok motor retro Jawa 300 Classic bocor sebelum waktu peluncuran resminya pada pertengahan November.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Penantang Suzuki Jimny Siap Dirilis, Harga Rp 280 Jutaan
- BMW Motorrad Kenalkan R20 Concept, Punya Desain Klasik, Mesin Buas
- Yamaha FZ-X Chrome Mengaspal, Bergenre Retro dengan Fitur-Fitur Modern
- Motor Jawa 42 Lansiran 2023 Tampil Lebih Menarik
- Tampil Segar, Kawasaki W800 Cafe Juga Dapat Sound Tuning Knalpot
- Kawasaki Z900RS Edisi Setengah Abad Siap Menyapa Penggemarnya