Motorola Razr Terbaru Bakal Hadir dengan Desain Lebih Keren
jpnn.com - Motorola tengah mengembangkan generasi terbaru seri ponsel lipatnya, yakni Razr.
Hal itu mereka lakukan mengingat sejumlah perusahaan smartphone seperti Oppo dan Huawei baru saja menghadirkan ponsel lipat terbarunya.
Dilansir GSM Arena, Senin (27/12), informasi pengembangan Hp lipat itu diketahui oleh salah seorang eksekutif Lenovo mengunggah perangkat itu di akun media sosial di Weibo.
Diketahui, Lenovo sendiri merupakan perusahaan induk dari Motorola.
Eksekutif itu berjanji bahwa Motorola Razr generasi ketiga tersebut akan memiliki performa lebih baik dengan User Interface (UI) yang juga ditingkatkan.
Dia juga memastikan desain HP lipat barunya itu akan lebih cantik dibanding dua generasi sebelumnya.
Ponsel itu dijanjikan akan rilis secara eksklusif terlebih dahulu di China mengingat saat ini pasar ponsel pintar di China sedang ramai.
Meski demikian, tidak menutup kemungkinan Motorola Razr terbaru dipasarkan secara global.
Motorola tengah mengembangkan generasi terbaru seri ponsel lipatnya, yakni Razr.
- Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia, PINTU Perluas Edukasi Pasar
- Pertama di Dunia, BYD-Huawei Ciptakan Fitur Pintar di Mobil Off-Road
- Xiaomi Mix Flip Bakal Meluncur Akhir Bulan Ini, Sebegini Harga Perkiraannya
- Terungkap, Ini Spesifikasi Ponsel Lipat Infinix yang Meluncur Tahun Ini
- Tantang Mercedes-Benz EQS, Baic-Huawei Hadirkan Sedan Listrik Mewah, Sebegini Harganya
- Xiaomi Mix Flip Meluncur, Pakai Prosesor Kelas Atas, Sebegini Harganya