Mourinho Geram Ditanya Persaingannya Dengan Guardiola
PRAHA - Pep Guardioal dan Jose Mourinho kini memang sudah tak berseragam Barcelona dan Real Madrid. Namun pertemuan kembali mereka saat membawa masing-masing klub barunya berlaga di final UEFA Super cup mau tak mau mengingatkan publik akan persaingan dua pelatih bertangan dingin
tersebut kala masih melatih di Spanyol.
Inilah yang membuat sejumlah wartawan mempertanyakan aroma persaingan tersebut. Namun demikian Mourinho yang sedikit ‘’kesal’’ menyerang
balik para awak media dan meminta mereka tak mengungkit-ungkit kembali perseteruan tersebut.
‘’Ini putih tapi ini Chelsea,’’ ujar Mou sambil menunjukkan kostumnyakepada wartawan seperti dikutip Tribal Football, Jumat (30/8).
‘’Jika anda ingin bertanya tentang Chelsea saya disini hingga pukul empat. Jika anda ingin bertanya tentang Real Madrid dan barcelona atau apapun, saya tidak disini. Itu bukan tentang saya dan Pep (Guardiola). Ini tentang Chelsea dan ini tentang Bayern Munchen,’’ tambahnya dalam sebuah sesi dengan media.
‘’Ini tentang Super Cup dimana juara Eropa bermain melawan juara Liga Eropa,’’ sambung mantan pelatih Intermilan ini.
‘’Pep bukan juara Eropa dan saya bukanlah juara Liga Eropa. Kami sekarang hanya pelatih juara Eropa dan juara Liga Eropa. Ini bukan tentang kami. Ini tentang Chelsea dan Bayern,’’ pungkasnya.
Aroma persaingan Mourinho dan Pep saat masih bertarung di La Liga bukan hal baru. Mereka berseteru beberapa musim dan kerap saling perang urat syaraf. Bahkan dalam sebuah laga Mou sempat memprovokasi official Barca dengan mencolok mata Tito Villanova yang kala itu berstatus asisten Pep di Barcelona. (zul/jpnn)
PRAHA - Pep Guardioal dan Jose Mourinho kini memang sudah tak berseragam Barcelona dan Real Madrid. Namun pertemuan kembali mereka saat membawa masing-masing
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari
- Skuad Thailand di Piala AFF 2024, 4 Nama Kondang Absen
- Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2025, Mulai Rp 90 Ribu
- Michelle Elizabeth Surjaputra Resmi Pimpin FTI DKI Jakarta 2024-2028
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!