Mourinho Klaim Pelatih Terbaik
Minggu, 09 Januari 2011 – 14:34 WIB

Mourinho Klaim Pelatih Terbaik
MADRID - Peraih Ballon d'Or baru akan diumumkan pada 10 Januari nanti di Zurich, Swiss. Tapi, sejumlah media di Spanyol sudah membocorkan rumor bahwa pemenang untuk kategori pelatih akan jatuh kepada entrenador Real Madrid Jose Mourinho. The Special One, begitu Mourinho menyebut dirinya, dianggap lebih baik berprestasi musim lalu dibandingkan dua kandidat lainnya, yakni Josep Guardiola, pelatih Barcelona, dan Del Bosque. Guardiola membawa Barca juara Liga Primera Spanyol.
Sebelumnya, pelatih timnas Spanyol Vicente Del Bosque dikabarkan sebagai kandidat utama. Namun, surat kabar terkemuka Spanyol El Mundo Deportivo memiliki bocoran berbeda. Mereka mengklaim Mourinho yang akan menjadi pelatih terbaik.
Baca Juga:
Tactician asal Portugal itu dianggap paling layak menerima gelar itu seiring dengan keberhasilan mengantar Inter Milan merebut treble winners dengan menjuarai Coppa Italia, Serie A Liga Italia, dan Liga Champions di musim lalu.
Baca Juga:
MADRID - Peraih Ballon d'Or baru akan diumumkan pada 10 Januari nanti di Zurich, Swiss. Tapi, sejumlah media di Spanyol sudah membocorkan rumor bahwa
BERITA TERKAIT
- Hasil Liga Europa: MU Ditahan Imbang Real Sociedad
- Setelah Absen Satu Setengah Tahun, Neymar Kembali Dipanggil Memperkuat Brasil
- Rehan/Gloria dan Adnan/Indah Kompak ke Perempat Final Orleans Masters 2025
- Akhirnya Raih Kemenangan, PSBS Biak Rusak Pesta Borneo FC
- Tembus Perempat Final Orleans Masters 2025, Apriyani/Fadia Perlahan Konsisten
- Dapat Suntikan Dana Segar dari Freeport, PSBS Biak Termotivasi Tingkatkan Performa