Mourinho Nilai Komunikasi dengan Tim Medis Spanyol Pemborosan

jpnn.com - LONDON - Jose Mourinho kembali menyindir timnas Spanyol terkait nasib Diego Costa. Bagi Mourinho, Spanyol terus saja memforsir tenaga Costa yang mengakibatkan kerugian bagi Chelsea.
Pasalnya, Chelsea tak bisa menggunakan tenaga Costa dalam waktu yang belum ditentukan. Sebelumnya, Costa sudah absen ketika Chelsea menekuk Crystal Palace pada pekan kedelapan Premier League 2014/2015.
"Hal yang bisa saya katakan adalah melawan Arsenal, dia membela timnas. Dia bermain melawan Slovakia dan Luksemburg. Dia kemudian berada dalam kondisi yang tak memungkinkan bermain untuk Chelsea," terang Mourinho di laman Goal.
Hingga kini, Mourinho tak bisa membeberkan jadwal comeback mantan penggawa Atletico Madrid itu. Meski begitu, Mourinho ogah menjalin komunikasi dengan tim medis Spanyol.
"Apakah saya bicara dengan tim medis Spanyol? Untuk apa? Untuk menghabiskan uang dengan komunikasi lewat telepon?" tegas pelatih berjuluk The Special One itu. (jos/jpnn)
LONDON - Jose Mourinho kembali menyindir timnas Spanyol terkait nasib Diego Costa. Bagi Mourinho, Spanyol terus saja memforsir tenaga Costa yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Banjir Gol, Barcelona vs Atletico Madrid Remis
- Ini 3 Tim Liga 2 yang Promosi ke Liga 1 Musim Depan, Siapa Bakal Degradasi?
- Ahlan wa Sahlan Persijap Jepara di Liga 1 Musim Depan
- Peluang Salah Memenangkan Ballon d’Or Lebih Besar jika Liverpool Juara
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff
- Pordasi dan Pemda Bali Kolaborasi Percepat Zona Bebas Penyakit Kuda