Mourinho Pastikan Terry, Lampard dan Cole Bertahan

jpnn.com - LONDON - Masa depan John Terry, Frank Lampard dan Ashley Cole di Chelsea akhirnya terjawab. Ketiga pemain senior tersebut dipastikan akan tetap berbaju The Blues, julukan Chelsea untuk beberapa musim mendatang.
Setidaknya, itulah ucapan yang terlontar dari sang pelatih Jose Mourinho. Pria asal Portugal tersebut terang-terangan meminta ketiga pemain itu untuk bertahan di Chelsea. Alasannya, Chelsea memang membutuhkan ketiganya.
Mourinho juga tak mau ambil pusing dengan fakta bahwa ketiganya belum mendapat sodoran perpanjangan kontrak. Pelatih berjuluk The Special One tersebut mengatakan, kontrak untuk ketiga pemain tersebut bakal segera datang.
“Ini adalah situasi yang tidak mengkhawatirkan untuk saya, klub dan pemain sendiri. Keinginan mereka untuk bermain di klub ini tak perlu diragukan lagi oleh siapapun. Saya ingin mereka menikmati pengujung karir bersama Chelsea,” terang Mourinho di laman ESPN, Sabtu (14/12).
Ucapan Mourinho setidaknya bisa menjadi jaminan bagi ketiga pemain kawakan itu untuk bertahan di Chelsea. Musim lalu, ketiganya memang dikabarkan bakal hengkang karena tak cocok dengan Rafael Benitez yang saat itu menukangi Chelsea.
“Mungkin musim lalu permasalahannya lebih pelik. Terry tidak bermain. Sementara Lampard merasa tak dibutuhkan tim lagi dan hampir bergabung dengan LA Galaxy. Namun, sekarang, situasinya sangat, sangat, sangat jelas. Kami percaya mereka,” tegas Mourinho. (jos/jpnn)
LONDON - Masa depan John Terry, Frank Lampard dan Ashley Cole di Chelsea akhirnya terjawab. Ketiga pemain senior tersebut dipastikan akan tetap berbaju
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia
- Gregoria Mariska Tunjung Absen di Sudirman Cup 2025, Digantikan Ester Nurumi
- Jorji Absen, Ester Bersama Putri KW Tumpuan Tunggal Putri di Sudirman Cup 2025
- Zona Degradasi Liga 1 Memanas, Semen Padang Protes Keras
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A