Mourinho Sebut Luis Suarez Provokator

jpnn.com - PELATIH Chelsea Jose Mourinho melancarkan kritik pedas terhadap striker Liverpool Luis Suarez. Kritikan itu dilontarkan usai Big Match antara Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Minggu (29/12) malam WIB.
"Dia (Suarez) provokatif dan terlalu ambisius," kata Mourinho kepada Sky Sports, usai pertandingan.
Pada pertandingan tersebut, Suarez melakukan protes terhadap wasit Howard Webb yang memimpin pertandingan. Seperti yang dilakukan di tujuh menit sebelum pertandingan berakhir.
Saat itu, Suarez sedang beradu dengan Azpiliqueta dan Luis Suarez. Azpiliqueta berhasil merebut bola, namun Suarez terjatuh. Dalam tayangan ulang, kaki Eto'o sepintas mengenai kaki Suarez.
Namun Mourinho menganggap, Suarez telah melakukan diving dan layak diberi kartu kuning. "Saya tidak melihat Eto'o melakukan pelanggaran, Suarez harusnya dapat kartu kuning," tegas Mourinho. (abu/jpnn)
PELATIH Chelsea Jose Mourinho melancarkan kritik pedas terhadap striker Liverpool Luis Suarez. Kritikan itu dilontarkan usai Big Match antara Chelsea
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025