Mourinho Siap Beri Luka Pada Laga Ke-1000 Wenger

jpnn.com - LONDON - Laga tandang Arsenal ke markas Chelsea pada lanjutan Premier League di Stamford Bridge, London, Sabtu (22/3) mendatang memiliki arti penting bagi Arsene Wenger.
Pasalnya, itu adalah laga ke-1000 bagi Wenger selama menukangi The Gunners, julukan Arsenal. Wenger tentu berharap catatan itu bakal disempurnakan dengan kemenangan di markas Chelsea.
Tapi, Chelsea tentu tak mau membiarkan Arsenal berpesta. Pelatih Chelsea Jose Mourinho tentu bakal berupaya membawa anak asuhnya menjegal The Gunners. Pasalnya, laga itu memang memiliki arti penting bagi Chelsea untuk mengamankan puncak klasemen.
Chelsea memang masih berada di pucuk klasemen dengan koleksi 66 poin. Chelsea juga unggul enam angka dari Manchester City yang ada di urutan keempat. Namun, The Blues, julukan Chelsea sudah memainkan 30 laga, sementara City baru 27 pertandingan.
Apalagi, Mourinho tak melihat ada yang istimewa dengan catatan 1000 laga Wenger bersama Arsenal. Menurut Mourinho, catatan itu terlihat biasa saja karena Wenger memang sudah melatih sejak lama.
"Hal terbaik memang memiliki 1000 pertandingan untuk klub yang sama. Jika Chelsea memberikan kesempatan pada saya untuk mencapai 1000 laga, saya akan menjadi manusia paling bahagia di dunia," tegas Mourinho di laman BT Sport, Rabu (19/3). (jos/jpnn)
LONDON - Laga tandang Arsenal ke markas Chelsea pada lanjutan Premier League di Stamford Bridge, London, Sabtu (22/3) mendatang memiliki arti penting
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah