MPR: Harusnya Digembirakan, tapi Kok Dibeginikan
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid menilai, informasi tewasnya pemudik di jalan tol sekitar Brebes beberapa hari terakhir, mungkin kejadian pertama di dunia.
Pasalnya, para pemudik dikabarkan tewas karena kelelahan akibat kemacetan yang sampai berhari-hari. Bahkan jumlahnya diperkirakan mencapai 18 orang.
"Itu mungkin baru kejadian pertama di dunia ada orang yang meninggal dalam jumlah banyak akibat kemacetan parah. Itu dalam prosesi orang ingin pulang kampung, bergembira berhari raya, harusnya digembirakan, tapi kok dibeginikan." ujar Hidayat, Kamis (7/7).
Karena itu pemerintah menurut politikus Partai Keadlan Sejahtera ini, harus bertanggung jawab.
"Sebelumnya sudah pernah kejadian ya, Dirjen Hubdar mengundurkan diri karena merasa gagal. Saya kira itu tradisi yang layak dipertimbangkan. Apalagi ada yang meninggal sampai 18 orang," ujar Hidayat.(gir/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid menilai, informasi tewasnya pemudik di jalan tol sekitar Brebes beberapa hari terakhir, mungkin kejadian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad