MPR: Jangan Terpengaruh Ideologi Lain

jpnn.com - MALANG – Wakil Ketua Badan Sosialisasi MPR RI Zainut Tauhid Sa'adi menyatakan pramuka sangat strategis dalam hal sosialisasi Empat Pilar MPR yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.
Menurut Zainut, pramuka menjadi tempat bagi anak-anak dan remaja yang masih terus mencari jati diri. Karena itu, anak-anak dan remaja perlu memahami, dan mendalami dasar negara.
“Karena ideologi negara merupakan jati diri bangsa,” ujar Zainut Tauhid saat membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Empat Pilar di Nawangsari Hall Hotel Panorama Kota Wisata Batu, Malang, Jawa Timur, Kamis (19/5).
Menurut Zainut, pemahaman nilai-nilai luhur bangsa kepada anak-anak pramuka bertujuan agar mereka tidak terpengaruh oleh ideologi lain, ideologi yang bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila seperti komunisme, liberalisme, dan isme yang lainnya.
Politisi Partai Persatuan Pembangunan ini berharap para peserta ini mau menularkan nilai-nilai yang mengandung filosofi dan perekat bangsa ini ke yang lain.
Karena salah satu tujuan sosialisasi ini, kata dia, adalah untuk kembali mengingatkan akan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai ideologi negara, UUD NRI Tahun 1945 sebagai konstitusi negara dan ketetapan MPR, NKRI sebagai bentuk negara, dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan negara. Sebab nilai-nilai luhur itu mulai ditinggalkan.
Kemah Sosialisasi Empat Pilar MPR ini diselenggarakan oleh MPR bekerjasama Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka. Kegiatan Kemah Sosialisasi Empat Pilar adalah untuk ketiga kalinya diselenggarakan tahun 2016, setelah sebelumnya dua kali berlangsung di Bumi Perkemahan Kiarapayung, Jatinangor, Jawa Barat.
Kepala Bagian Sekretariat Badan Sosialisasi Biro Persidangan dan Sosialisasi Setjen MPR Muhamad Jaya selaku panitia penyelenggara melaporlkan, Kemah Sosialisasi Empat Pilar ini diikuti 200 anggota Pramuka Penegak dan Pandega se-Malang Raya terdiri dari Kota Baru, Kabupaten Malang dan Kota Malang.
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia