MPR Menyapa Sahabat Kebangsaan, Budi Muliawan: Mahasiswa Harus Siap Menghadapi Era Disrupsi

MPR Menyapa Sahabat Kebangsaan, Budi Muliawan: Mahasiswa Harus Siap Menghadapi Era Disrupsi
Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Antarlembaga Sekretariat Jenderal MPR Budi Muliawan, SH, MH. Foto: Humas MPR RI.

Generasi Z adalah generasi yang lahir di era internet atau lahir 1997 – 2012, atau saat ini ( 2022) berada di usia antara 10 – 25 tahun. 

Inilah rata-rata usia para mahasiswa saat ini. 

Salah satu karakter generasi Z adalah sudah beradaptasi dengan era digital.  

“Mahasiswa harus mempersiapkan diri menghadapi perubahan di era digital,” katanya. 

Budi Muliawan menambahkan mahasiswa harus melakukan inovasi. Mahasiswa tidak hanya mempelajari bidang yang dipelajari. “Namun, juga mengaplikasikan serta mampu menginovasi dan berkreativitas tinggi dalam bidang tersebut.

Budi Muliawan menambahkan mahasiswa berperan sebagai agent of change (agen perubahan), mempunyai peran sebagai social control (kontrol sosial), menjadi iron stock (generasi penerus), serta mendorong moral force (gerakan moral). 

“Peran mahasiswa antara lain harus menjaga moral yang baik,” jelasnya.

Dia mengatakan mahasiswa harus mempersiapkan diri sebagai calon penerus bangsa. 

Budi Muliawan menegaskan mahasiswa harus siap menghadapi era disrupsi, dengan meningkatkan kualitas SDM, transformasi digital, dan inovasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News