MPR RI Fun Bike To Nation, Jazilul: Optimisme Harus tetap Ada
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid mengatakan rasa optimisme harus tetap dijaga, di tengah-tengah masyarakat yang ketakutan akibat pandemi Covid-19.
Hal itu disampaikan Jazilul saat membuka acara Fun Bike To Nation di halaman Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu pagi (26/7).
Kegiatan itu juga dihadiri Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.
"Hari ini kan masyarakat kita takut, khawatir dengan pandemi. Makanya kita adakan gowes ini agar semangat optimisme itu tetap ada. Meskipun pandemi, semuanya dilakukan dengan protokol kesehatan," ucap Jazilul.
Bagi politikus PKB ini, menjaga optimisme itu penting dalam menghadapi dampak pandemi.
Tidak hanya di bidang kesehatan, tetapi juga sosial dan ekonomi.
"Kalau tidak punya optimisme, ini kuartal ketiga ekonomi akan menjadi masalah utamanya. Anak-anak muda tidak boleh kehilangan kreativitas di tengah pandemi ini, termasuk juga menjaga kesehatan. Salah satunya lewat gowes," kata politikus asal Jawa Timur ini.
Kegiatan Fun Bike to Nation yang diadakan MPR RI bekerja sama dengan Gerakan Pemuda Kebangkitan Bangsa, itu juga diisi dengan pemberian bantuan untuk sejumlah kalangan yang membutuhkan bantuan.
MPR RI adakan kegiatan Fun Bike to Nation untuk membangun optimisme bagi kalangan anak muda di tengah pandemi Covid-19, terutama bagi yang terdampak secara ekonomi.
- Pesan Khusus Plt Sekjen Siti Fauziah Saat Pimpin Mutasi di Lingkungan Setjen MPR
- Wakil Ketua MPR Ibas Berharap Kompolnas jadi Penyeimbang Baik Buruknya Wajah Polri
- Wakil Ketua MPR: Kualitas Pendidikan Harus jadi Perhatian Semua Pihak
- Prabowo Selamatkan Sritex, Eddy Soerparno: Ini Bentuk Nyata Presiden
- Pejabat Komdigi Lindungi Judol, Eddy Soeparno: Merusak Generasi Muda
- Ibas Soroti Isu Kekerasan Seksual: KIta Harus Speak Up, Waspada, dan Berani Melapor