MPR RI Siap Sambut Sekjen Liga Muslim Dunia

MPR RI Siap Sambut Sekjen Liga Muslim Dunia
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (tengah) saat jumpa pers terkait persiapan kedatangan Sekjen Liga Muslim Dunia, Selasa (25/2). Foto: M. Kusdharmadi/JPNN.com

"Nah, kedatangan Sekjen (Syekh Muhammad), dan kami juga mengundang juga berbagai tokoh agama yang ada di kita untuk me-refresh kembali bahwa kehidupan berbangsa dan bernegara kita sangat penting untuk menjaga pluralisme dan saling menghargai masing-masing pemeluk agama," paparnya.

Karena itu, lanjut Bamsoet, dengan ideologi yang dimiliki Indonesia, seharusnya tidak perlu ada lagi keributan-keributan yang bersifat intoleransi. "Karena arusnya kita tumbuh dalam suatu pergaulan yang saling menjunjung tinggi toleransi," tegasnya.

Bamsoet menjelaskan hal ini sejalan dengan tugas MPR untuk menjaga agar serasi, kondusif, sesama pemeluk agama saling harga menghargai. "Karena sesungguhnya kita hidup dalam dunia yang sama, udara yang kita hirup adalah sama, dan air yang kita minum adalah sama," ujar Bamsoet.

Sementara Hidayat Nur Wahid mengatakan bahwa saat kunjungan MPR ke kantor Syekh Muhammad di Riyadh, Arab Saudi, yang bersangkutan menyampaikan tentang komitmen bagaimana beragama itu menguatkan kehidupan berbangsa dan bernegara. Bagaimana beragama itu menghadirkan kehidupan yang harmonis, yang toleran, yang tidak menghadirkan radikalisme, terorisme dan seterusnya.

"Karena kemiripan dan atau pendekatan komitmen semacam ini, waktu itu ketua MPR mengundang beliau. Ketika beliau ada atau mumpung beliau ada  di Indonesia, hari ini beliau mendapatkan Doktor Honoris Causa dari UIN  Sunan Malik Ibrahim di Malang," katanya.

Ia menjelaskan gelar Doktor HC dari UIN Malang, itu terkait tentang peradaban Islam dan peradaban kemanusiaan.

Menurut Hidayat, Syekh Muhammad  memiliki komitmen yang sangat luar biasa dalam  mengembangkan ideologi Islam yang moderat, yang toleran, yang menguatkan kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Tentu ini sangat kita perlukan untuk  dipublikasikan di Indonesia, sehingga banyak salah faham bisa terkoreksi," ujar Hidayat.

Syekh Muhammad akan membuka seminar internasional sekaligus sosialiasi Empat Pilar MPR.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News