MPR Terbelah Sikapi Capres Independen
Kamis, 31 Maret 2011 – 18:30 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua MPR dari Fraksi PPP Lukman Hakim Saifuddin mengatakan usulan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) tentang bolehnya calon presiden (capres) independen ikut dalam pemilu presiden akan lebih menyempurnakan sistem rekrutmen pemimpin bangsa dimasa datang.
"Usulan DPD tentang calon presiden dari luar partai politik (parpol) itu saya rasa sangat baik untuk menyempurnakan sistem rekrutmen pemimpin bangsa dimasa datang," kata Lukman Hakim Saifuddin, dalam acara diskusi Dialektika Demokrasi bertema "Capres Independen, Mungkinkah?", di press room DPR, Nusantara III, Senayan Jakarta, Kamis (31/3).
Baca Juga:
Menurut Lukman, dalam pilpres yang dipilih itu adalah orang, bukan parpol. Dengan demikian maka semakin besar peluang bagi setiap warga negara untuk menyeimbangkan antara hak dan kewajiban berupa memilih dan dipilih melalui pemilu.
Lukman menilai calon perseorangan tidak akan memasung capres dari parpol sebagaimana tanggapan yang menolak capres indpenden. "Saya berpandangan tidak karena parpol sendiri memang belum maksimal fungsinya dalam menyiapkan kader-kader untuk mengisi jabatan politis seperti presiden, gubernur dan bupati serta walikota." katanya.
JAKARTA - Wakil Ketua MPR dari Fraksi PPP Lukman Hakim Saifuddin mengatakan usulan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) tentang bolehnya calon presiden
BERITA TERKAIT
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo
- Usut Kredit Fiktif Rp220 M, KPK Panggil Pihak BPR Bank Jepara Artha
- Alvalab Hadirkan Layanan Uji Laboratorium di SIAL Interfood Jakarta 2024
- JADE Hadirkan Inovasi Teknologi Praktik Kedokteran Gigi
- KPK Sebut Paman Birin Mangkir dari Pemeriksaan
- Pj Gubernur Agus Fatoni Terima Anugerah Sahabat Pers Award dari SPS Sumut