Mr X Korban Ryan adalah Asrori
Kamis, 28 Agustus 2008 – 08:28 WIB

Aparat menunjukkan foto Asrori alias Aldo, yang merupakan korban ke 11 Ryan. Foto: JP
SURABAYA – Terjawab sudah identitas pria Mr X yang terkubur di belakang rumah Very Idam Henyansyah alias Ryan. Polisi memastikan kerangka korban pembunuhan jagal Jombang tersebut adalah Mohammad Asrori alias Aldo, warga Desa Kalangsemanding, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang. Kepastian identitas Asrori diketahui setelah Polda Jatim menerima hasil uji DNA (deoxyribonucleid acid) dari Mabes Polri. Sampel DNA milik mr X identik dengan Jalal dan Dewi Muntari. Dua nama itu adalah orang tua kandung Asrori. Versi polisi sama dengan pengakuan Ryan tersebut. Hanya saja, Susanto menyebutkan, puncak kejengkelan Ryan ketika Asrori mengolok si pembunuh berdarah dingin tersebut dengan kata kucing.
’’Kami sudah menerima hasil uji DNA yang dikirim 22 Agustus lalu. Dari sampel keluarga Asrori. Sampel darah identik dengan jenazah ke-10 yang dikubur di belakang rumah Ryan,’’ kata Kasatpidum Polda Jatim AKBP Susanto.
Susanto mengatakan, kecurigaan penyidik sebenarnya sudah menyeruak ketika Ryan menjalani pemeriksaan di Polda Jatim. Petugas bahkan sempat menyodorkan foto Asrori sebagai salah satu korbannya. ’’Namun, saat itu, dia bilang tidak. Asrori bukan korbannya,’’ terang perwira berkepala plontos tersebut.
Belakangan, Ryan membuat pernyataan mengejutkan. Ketika diwawancarai Jawa Pos di ruang tahanan Polda Metro Jaya, pencabut 11 nyawa tersebut mengatakan jika Mr X adalah Asrori. Dia menuturkan membunuh pria pemilik salon Ayu di Desa Kalangsemanding, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang tersebut lantaran jengkel.
Asrori mengajak kencan Ryan dengan nada agak mengejek. ’’Piro sih kencan ambek koen iku? Engko tak bayar (berapa sih tarif untuk kencan dengan kamu? Nanti saya bayar),’’ ucap Ryan kepada Jawa Pos.
Baca Juga:
’’Asrori bilang Ryan itu kucing. Tapi, kami belum tahu maksud kata kucing tersebut. Yang pasti, tersangka marah dengan kata tersebut. Dia kemudian melakukan pembunuhan,’’ papar Susanto.
SURABAYA – Terjawab sudah identitas pria Mr X yang terkubur di belakang rumah Very Idam Henyansyah alias Ryan. Polisi memastikan kerangka korban
BERITA TERKAIT
- Jadi Tersangka Korupsi, ASN Kendari Masih Bisa Berpose Begini
- Diduga Korupsi APBDes Rp 1,3 Miliar, Eks Kades Kelumpang Buron
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Komering Akhirnya Ditemukan
- Sri Meliyana Sebut Kemenkes Dukung Adanya Fasilitas Ruang Rawat Inap Puskesmas di Palembang